Pagerank Status: SEO Tools Ringan & Lengkap untuk Chrome

SEO Tool Bar untuk Blogger/Webmaster

Tidak ada pekerjaan rutin seorang Blogger yang memiliki porsi sama besar dengan menulis konten; kecuali satu hal: mengecek kondisi dan perkembangan blog; baik dari Segi SEO, traffic, aktivitas social media, dan bahkan pendapatan. Seberapa jauh perkembangan traffic blog menurut Alexa? Bagaimana keadaan pengunjung blog saya? Apakah optimasi SEO yang saya lakukan sudah tepat? dan masih banyak lagi. Bener gak?

Nah, dalam kaitan dengan perkembangan SEO dan sebangsanya, kita biasa mengandalkan berbagai tool online; baik berupa SEO tools lengkap dengan berbagai analisis keyword, struktur web/blog (onpage SEO), backlink maupun traffic (alexa rank, layanan statistik traffic, dll). Dari beberapa tool tersebut ada yang efektif, tapi ada pula yang mengharuskan kita membuka halaman demi halaman, web demi web, sehingga aktivitas analisis menjadi kurang efisien. 

Sepertinya kurang efisien dan baik juga jika anda menggunakan berbagai layanan SEO Tools untuk melihat statistik dan SEO web/blog pesaing. Meninggalkan jejak analisis pada web/blog pesaing sepertinya kurang etis. Saya seringkali melihat incoming links yang datang dari iwebtool hingga puluhan jumlahnya, biasanya dari halaman backlink checker. Ini menandakan bahwa web/blog anda sedang "dimata-matai".


Beberapa blogger kemudian menggunakan tools yang terintegrasi dengan browser, misalnya SEOQuake dan wadyabala-nya. Saya pun pernah menggunakan SEOQuake, tapi seiring proses penggunaannya, saya justru merasa terlalu ribet, sebab ada proses-proses yang cukup berat, menghalangi pandangan, tidak bisa melihat tampilan seperti wajarnya seorang pengunjung, dan tidak butuh fitur sebanyak itu. 2 tahun yang lalu, semenjak menggunakan Chrome, saya menemukan sebuah ekstensi (atau AddOn dalam bahasa Firefox) yang disebut Pagerank Status, buatan chromefans.org. Dari semua ekstensi Chrome yang dibuat oleh ChromeFans, ini yang paling lengkap, sebab mencakup semua ekstensi.

Tampilannya masih cukup sederhana pada waktu itu; hanya menampilkan beberapa hal penting seperti Google PageRank, Alexa rank, dan beberapa informasi sederhana lainnya. Oleh karena itu, membicarakan toolbar ini 2 tahun lalu tampaknya akan terlihat biasa-biasa saja.

Tapi yang menakjubkan, selama dua tahun menggunakan Pagerank Status Toolbar, terjadi puluhan kali update otomatis hingga ke tampilan dan fungsi yang kini sangat kaya! Saya merasa sangat senang sebab ada banyak informasi tambahan penting yang saya butuhkan tanpa harus beranjak ke website layanan tertentu. Lihat saja hasil evolusi Chrome SEO Toolbar ini dalam beberapa screenshot-screenshot berikut:
SEO statistics - buka-rahasia.blogspot.com
Tab SEO stats: anda bisa cek pagerank, alexa, quancast. compete, arsip web (Google, Archive.Org), jumlah indeks di beberapa search engine, dan jumlah backlink, termasuk akses jumlah backlink ke Site Explorer
Site Info - buka-rahasia.blogspot.com
Tab Site Info: Anda bisa melihat informasi dan akses ke WhoIs, name server (jika menggunakan self hosted web/blog), Informasi wilayah berdasarkan IP, dan yang terpenting adalah jumlah share ke social media (Facebook, Twitter, Google+). Terdapat juga informasi keberadaan robots.txt, sitemap.xml, dan akses ke BuildWith.
Page Info - buka-rahasia.blogspot.com
Tab Page Info: Di bagian ini anda bisa melihat berbagai informasi meta, struktur HTML, teks, jumlah teks, dan berbagai analisis lainnya pada halaman yang sedang dikunjungi.
Page Speed - buka-rahasia.blogspot.com
Tab Page Speed: Di bagian ini anda bisa melihat kecepatan load pada halaman yang sedang dikunjungi (berdasarkan pengukuran Alexa), melihat apakah ada redirect, kecepatan koneksi, request, respon, dan segala hal lain berkaitan dengan loading. Ada tombol ping tool di bawah, untuk menuju halaman test ping. Ingat ping di sini bukan ping Search Engine, tapi ping respon IP dari seluruh dunia.
Web and SEO Tools - buka-rahasia.blogspot.com
Tab Tools: Terakhir, di bagian ini ada shortcut menuju berbagai layanan SEO Tools dan Analisis Web, seperti ke Google Webmaster Tools, Bing Webmaster Tools, Yandex Webmaster Tools, Google Keyword Tool, dan masih banyak lagi.
Jika anda menggunakan Chrome, dan tertarik menggunakan Pagerank Status, segera unduh dan install melalui halaman Pagerank Status Toolbar.

Sobat punya SEO Tools dalam bentuk Toolbar lain yang menjadi favorit? Tell me what you think via the comment form below. :)

© 2013 - 'Til drop! buka-rahasia.blogspot.com. All rights reserved.

Pagerank Status: SEO Tools Ringan & Lengkap untuk Chrome
Written by: Ahmad Khoirul Azmi
Thanks for reading! Suka dengan artikel ini? Please link back artikel ini dengan codedi bawah atau share dengan sharing buttons di atas. Copy paste wajib dengan ijin saya, serta menggunakan link sumber seperti di bawah. Gunakan etika. Saya akan berlakukan DMCA COMPLAINT secara langsung tanpa pemberitahuan atas copas tanpa mengikuti ketentuan yg berlaku.

add a comment 31 Comment(s):

Unknown said...

Wuih...tool nya lengkap banget pak, saya ingin mencoba dan ingin tau perkembangan Blog saya setiap harinya. terima kasih atas ilmunya.

Oktariandi said...

mantep kang :D

kalo saya mah gak terlalu meikirkan ke page rank saya selalu fokus ke konten sama vissitor apa itu tidak apa apa?

soalnya menurut saya pr itu hanya biasa saja, selama blog tidak di jual ahaha

Surga Kenari said...

pertamax :D

baru tau kalo ada seo tool page rank yg ciamik kek gini

Unknown said...

wah, kayanya ini lebih komplit dibanding seoquake dan webrankstat mas.. bisa dicoba nih.. tanks mas..

Unknown said...

@Indah: Indah, yup u're welcome. Ya penting sekali itu.

@Yoga: Pagerank (toolbar) nya Google memang tidak penting, tapi perkembangan SEO dan peringkat di search engine masih sangat amat penting.

@Isnan: Sayangnya anda yang ketigax :p

@Kenzoo: Sebenarnya kalo untuk analisis masih lengkap yang dua itu, tapi ada hal-hal yang sebenarnya tidak begitu dibutuhkan untuk analisis sehari-hari. Kelebihan tool ini ringan, fitur terbagi dalam kategori yang pas, dan kaya referensi atau sumber analisis.
Yup sama2 :)

Oktariandi said...

pak azmi : oh jadi begitu yah masih amat penting, oke oke terima kasih pencerahannya pak azmi :)

Unknown said...

Ya, jika ingin mendapatkan traffic dari search engine, maka SEO web dan perkembangannya perlu diperhatikan.

Anonymous said...

Sepertinya kita hampir sama persis menggunakan tool pagerank yang terinstal di google chrome,saya sendiri memang lebih menyukai tool ini karena lengkap dengan hasl pagerank dan juga ada untuk alexanya serta tinjauan statistiknya.

ccv said...

Ijin Coba Yaa ??

Bambang said...

Saya suka Google chrome dengan web store nya yang menawarkan banyak plugin termasuk pagerank status toolbar dimana kita dapat mengetahui perkembangan blog atau website kita seperti Page rank,traffic,baklink,page index ,info halaman serta kecepatan loading blog kita pada satu tombol kecil yang berisi banyak informasi tentang blog yang kita buka.

Unknown said...

Terima kasih mas telah berbagi ilmu,,
Ilmu tentang ginian yang saya cari.
sippp

Unknown said...

selain google web master tools trnyata masih ada tool seo yg lain ya

Bayu said...

kalo lengkap banget gitu berat gak sih? dulu saya pake seo quake tapi beratnya minta ampun. maklum koneksi lemot

Unknown said...

Nyimak aja gan,dan jangan lupa kunbal

Unknown said...

@bayu: Tidak seberat SEOquake. Paling nanti pas update otomatis agak kerasa sedikit.

Unknown said...

ada yang lain, namanya iseo , seo tool for chrome , disini gan https://chrome.google.com/webstore/detail/iseo-seo-tool-for-chrome/gcbkdfielojbemjihiefhbfdcpgdfdfn

Unknown said...

@Alief: Tambahan referensi yang bagus, thanks.

Unknown said...

Sangat bermanfaat sekali.

DECYBER said...

Mas kalau untuk browser midori apa bisa? soalnya saya tidak menggunakan chrome

Agung Ngurah said...

Ini baru 5 in 1 semua tools lengkap nggak perlu kemana-mana lagi. kebetulan saya juga pakai crome ... sangat enak untuk intip-intip blog tetangga. Thks

Ferdi said...

komplit banget.... keren om..

Unknown said...

lengkap banget gan tool nya. thanks banget gan....

Anonymous said...

Alhamdulilah.... akhirnya blog saya telah selesai.. berkat belajar dari blog buka rahasia ini... terima kasih ya mas...
tapi ada yang saya bingungkan,... kalau mencari lewat google blog dan beberapa postingan saya terdapat pada halaman 1 atau 2 di google tapi bila saya cari lewat mesin pencari lain seperti yahoo... hasilnya " tidak ditemukan " mengapa bisa begitu ya mas ?

Unknown said...

Halo, kueri pencarian yang anda gunakan menggunakan keyword apa untuk mencari?

Anonymous said...

macam-macam, pakai judul postingan dan alamat blog itu sendiri, khusus untuk alamat blog kalau selain google hasilnya " tidak ditemukan "

Anonymous said...

mantep gan ini

Unknown said...

@Agus: Jadi begini maksud anda, Kalo dicari di Google, blog anda terindeks, kalo yang lain tidak, begitu?
SEO Google dan search engine lain ada perbedaan. Google sudah amat sangat rutin berkaitan dengan pengindeksan, bahkan tanpa daftar pun sebenarnya sebuah situs bisa terindeks asal bisa dicrawl. Nah untuk Yahoo, Bing, anda perlu melakukan beberapa hal, mendaftarkan blog dan sitemap. (sekarang semua dihandle Bing, lalu tunggu. Dan perlu diketahui, Yahoo/Bing bot tidak serutin google dalam crawling, hitungannya per minggu atau bulan tergantung popularitas situs (backlink(. Bahkan sebuah situs baru bisa muncul di indeks setelah kurang lebih 3 bulan. Tidak perlu risau soal yahoo/bing, karena memang begitulah prosesnya.

Anonymous said...

wah mantab banget nih mas :D

Unknown said...

Ok nih..
Bisa lngsung di praktekin..
Smoga ajh sukses.. :)

purnama said...

keren nih gan toolnya,,terimakasih banyak ya,,,salam kenal
www.volimaniak.com

ABA Susu Kambing murni said...

Alhamdulillah mantappp kang ahmad,
Makasih ilmunya sbb ane baru tau.
selama ini saya pakai seoquake
sebab di ajari sama sang guru pake seoquake
sukses selalu buat kang ahmad

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar untuk respon/pertanyaan. Jika ingin menuliskan kode di dalam komentar, convert dulu dengan HTML Encoder. Centang "Notify me" untuk mengetahui balasannya. Maaf apabila komentar dibalas dalam waktu lama atau tidak terbalas karena saya tidak online setiap hari. Atau biar lebih cepat dan enakan bisa kontak lewat Facebook. KOMENTAR BERISI LINK & tidak sesuai dengan Comment Policy akan langsung dihapus.Karena banyaknya spam, komentar sekarang di-moderasi sebelum diterbitkan. Thanks.
Smashed Spams: 11362

Recent Comments

Tautweb.com

  • Menulis Artikel Blog

    Tips dan panduan menulis artikel blog berkualitas dan menarik (dalam beberapa seri).

  • Template Blog Terbaik

    Review dan daftar situs pembuat dan penyedia template blogger berkualitas dan tentunya terbaik.

  • Strategi SEO 2015

    Hal apa saja yang wajib menjadi bagian dari strategi SEO di tahun ini? Simak ulasan lengkapnya di sini.

  • Artikel SEO Friendly

    Tips membuat artikel yang memenuhi syarat SEO sekaligus tetap menjaga kualitasnya.

  • Belajar HTML & CSS

    5 situs rekomendasi untuk mempelajari HTML dan CSS dari tingkat dasar.

© 2010-2015 Buka Rahasia Blogspot | Template by Dicas Blogger | Modified & Enhanced by Ahmad Khoirul Azmi

 ContactPrivacy PolicyComment PolicySitemap