18 Fakta dan Dampak Facebook yang Mungkin Anda Belum Tahu

Seperti yang sudah banyak diketahui, Facebook adalah situs social network yang memiliki user terbanyak di dunia. Ada beberapa hal yang menarik yang patut kita ketahui dibalik hingar-bingar dan popularitas situs jejaring temuan Mark Zuckerberg ini, diantaranya adalah:
  1. Jika Facebook adalah sebuah negara, maka Facebook adalah negara terbesar kelima setelah Cina, India, Amerika, dan Indonesia.
  2. Sekitar 70 persen pengguna Facebook adalah bukan warga negara Amerika.
  3. Syiria, Cina, Vietnam, dan Iran telah melarang Facebook (meskipun kenyataanya banyak juga account yang kita lihat berasal dari negara-negara tersebut).
  4. Para gadis, terutama remaja dan di usia 20-an, bisa terbawa pada kekhawatiran (anxiety) yang berlebihan dan depresi berat karena berbicara terlalu banyak melalui Facebook. Kondisi ini disebut “co-rumination”, yaitu membicarakan hal yang sama secara berulang-ulang hingga terbawa pada obsesi yang tidak sehat.
  5. Ada hampir 1 juta aplikasi yang dibuat oleh pihak lain untuk Facebook, bahkan diantaranya adalah aplikasi spam dan SCAM yang berujung pada carding (penipuan melalui kartu kredit dan ATM).
  6. Sebuah posting status di bulan Desember 2009 membuat seseorang menaruh simpati dan mendonorkan ginjalnya.
  7. Satu istilah fitur Facebook yang sampai saat ini tidak memiliki penjelasan makna dan tujuannya adalah kata “poke”. Menurut Zuckerberg, “Menurut kami, akan sangat menyenangkan membuat satu fitur yang tidak memiliki arti dan tujuan khusus….jadi silakan anda cari sendiri makna dan tujuannya, karena kami tidak akan pernah menjelaskannya.”
  8. Lebih dari 35 juta pengguna Facebook meng-update statusnya setiap hari.
  9. Lebih dari 2.5 juta foto diupload setiap bulannya.
  10. Ada beberapa bukti yang menunjukkan bahwa Zuckergerg mencuri beberapa ide dan kode dari ConnectU, dan hampir saja Facebook ditutup. Namun,  perkara ini kemudian diselesaikan secara damai di luar pengadilan.
  11. Traffic rank Facebook adalah yang kedua setelah Google. Sedangkan ayang menduduki peringkat ketiga adalah Youtube.
  12. Para ahli psikologi menemukan satu penyakit kecanduan terbaru, yang dinamai “Facebook Addiction Disorder” (Penyakit Kecanduan Facebook).
  13. Kata-kata yang paling sering muncul dalam update status pada tahun 2009 adalah: Lady Gaga, Swine Flu (flu babi), dan religion (agama).
  14. Mack Zuckerberd menyebut dirinya sebagai “lulusan Harvard” meskipun faktanya dia sama sekali tidak menyelesaikan kuliahnya di universitas itu.
  15. Hingga bulan November kemarin, pengguna Facebook telah mencapai angka 500 juta (hal ini berbeda dengan fakta yang termuat pada postingan yang lalu, 30 Fakta Menarik Seputar Dunia Internet, dimana jumlah pengguna Facebook adalah lebih dari 400 juta, catatan dari sumber itu dibuat pada akhir 2009).
  16. Di Australia, laporan dan catatan dalam sidang sebuah kasus di pengadilan dapat disampaikan melalui Facebook serta perintah pengadilan pun dapat disampaikan melalui Facebook dan dianggap sah secara hukum.
  17. Page yang paling terkenal adalah page Michael Jackson dan The Simpsons.
  18. Dari foto-foto pribadi Zuckerberg yang kemudian beredar luas setelah perubahan privacy policy Facebook pada tahun 2009, dapat diketahui bahwa apa yang paling disukai oleh Zuckerberg adalah …………………. Memeluk boneka Teddy Bear kesayangannya!


Salam!

18 Fakta dan Dampak Facebook yang Mungkin Anda Belum Tahu
Written by: Ahmad Khoirul Azmi
Thanks for reading! Suka dengan artikel ini? Please link back artikel ini dengan codedi bawah atau share dengan sharing buttons di atas. Copy paste wajib dengan ijin saya, serta menggunakan link sumber seperti di bawah. Gunakan etika. Saya akan berlakukan DMCA COMPLAINT secara langsung tanpa pemberitahuan atas copas tanpa mengikuti ketentuan yg berlaku.

add a comment 1 Comment:

Anonymous said...

Poin nomer 4 itu banyak terjadi di Indonesia Mas... dan Kalau menurut saya, di Indonesia juga satu orang bisa punya 5 akun.. jadi bisa dibayangkan, trus efek negatif nya juga banyak.. seperti penculikan dan prostitusi.. tapi efek positifnya lebih banyak.... salut ama si Mark... salut juga buat Mas.. yang Tips2nya sering saya contek, tapi ga Copas mas.. he he .. Makasih...

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar untuk respon/pertanyaan. Jika ingin menuliskan kode di dalam komentar, convert dulu dengan HTML Encoder. Centang "Notify me" untuk mengetahui balasannya. Maaf apabila komentar dibalas dalam waktu lama atau tidak terbalas karena saya tidak online setiap hari. Atau biar lebih cepat dan enakan bisa kontak lewat Facebook. KOMENTAR BERISI LINK & tidak sesuai dengan Comment Policy akan langsung dihapus.Karena banyaknya spam, komentar sekarang di-moderasi sebelum diterbitkan. Thanks.
Smashed Spams: 11362

Recent Comments

Tautweb.com

  • Menulis Artikel Blog

    Tips dan panduan menulis artikel blog berkualitas dan menarik (dalam beberapa seri).

  • Template Blog Terbaik

    Review dan daftar situs pembuat dan penyedia template blogger berkualitas dan tentunya terbaik.

  • Strategi SEO 2015

    Hal apa saja yang wajib menjadi bagian dari strategi SEO di tahun ini? Simak ulasan lengkapnya di sini.

  • Artikel SEO Friendly

    Tips membuat artikel yang memenuhi syarat SEO sekaligus tetap menjaga kualitasnya.

  • Belajar HTML & CSS

    5 situs rekomendasi untuk mempelajari HTML dan CSS dari tingkat dasar.

© 2010-2015 Buka Rahasia Blogspot | Template by Dicas Blogger | Modified & Enhanced by Ahmad Khoirul Azmi

 ContactPrivacy PolicyComment PolicySitemap