Request Artikel/Tutorial dari Buka Rahasia Blogspot

Di antara beberapa komentar, saya cukup sering mendapatkan permintaan atau request cara melakukan sesuatu, di antaranya mengenai membuat desain dan widget blog serta tips-tips seputar blogging. Akan sangat tidak mungkin memang saya bisa menyediakan semua tutorial sesuai kebutuhan sobat semua dalam sekali waktu, mengingat tidak semua kebutuhan tersebut saya ketahui. Oleh karena itu, jika sobat membutuhkan artikel, tips, atau tutorial tertentu berkaitan dengan blog dan SEO, sekarang saya menyediakan form untuk mengakomodasi request dari sobat Blogger semua. Akan sangat menyenangkan bagi saya apabila bisa membantu sobat.

Silahkan isi formulir post request berikut:

foxyform.com
TERIMA KASIH!

Disclaimer (Important)
  • Sudah tentu saya tidak kuasa jika harus mewujudkan satu per satu request menjadi sebuah tutorial atau artikel baru dengan segala keterbatasan yang saya miliki, baik waktu maupun pengetahuan. Selain itu, saya tidak akan posting artikel, tutorial, tips, dan segala sesuatu yang saya tidak ketahui, ini prinsip saya.
  • Apabila request berkenaan dengan hal-hal yang saya anggap personal dan privasi, misalnya desain khusus tertentu pada blog orang lain tanpa seijin pemiliknya, saya tidak bisa menyanggupi. Tentu ini masalah etika. Sebuah kesuksesan tidak akan dapat diraih jika kita terjebak pada konteks "meniru" dan "mengekor" terus menerus.
  • Artikel request bersifat free, artinya, tidak ada ketentuan khusus pagi peminta, baik dalam bentuk finansial maupun bentuk lainnya, sama seperti semua artikel yang sudah saya suguhkan di blog ini. Oleh karena itu, tidak dibenarkan ada unsur paksaan, menentukan tenggat waktu, dan menuntut penerbitan.
  • Saya berhak menampung, menimbang, dan menentukan apakah request dapat dipenuhi atau tidak tanpa campur tangan pihak lain.
  • Saya tidak bertanggungjawab atas semua resiko yang ditimbulkan oleh penggunaan atau implementasi tutorial/artikel request.
  • Sekali lagi, free is free, bukan layanan premium. You know what I mean. :)

Recent Comments

Tautweb.com

  • Menulis Artikel Blog

    Tips dan panduan menulis artikel blog berkualitas dan menarik (dalam beberapa seri).

  • Template Blog Terbaik

    Review dan daftar situs pembuat dan penyedia template blogger berkualitas dan tentunya terbaik.

  • Strategi SEO 2015

    Hal apa saja yang wajib menjadi bagian dari strategi SEO di tahun ini? Simak ulasan lengkapnya di sini.

  • Artikel SEO Friendly

    Tips membuat artikel yang memenuhi syarat SEO sekaligus tetap menjaga kualitasnya.

  • Belajar HTML & CSS

    5 situs rekomendasi untuk mempelajari HTML dan CSS dari tingkat dasar.

© 2010-2015 Buka Rahasia Blogspot | Template by Dicas Blogger | Modified & Enhanced by Ahmad Khoirul Azmi

 ContactPrivacy PolicyComment PolicySitemap